Beberapa waktu lalu kami diundang untuk mengikuti acara di Perpustakaan Umum Kota Administrasi Jakarta Barat yang memiliki fasilitas gratis untuk beberapa pelayanannya. Berikut dokumentasinya :
|
Tempat pendaftaran anggota perpustakaan (mengurus kartu anggota) |
Syarat pendaftaran anggota baru perpustakaan ini adalah membawa : Fotocopy KTP dan Fotocopy KK (Kartu Keluarga), gratis biaya pendaftaran dan iuran keanggotaannya. Gratis biaya sewa bukunya.
Ruangannya pun nyaman sekali, full carpet (alas kaki dilepas sebelum masuk ruangan baca), ber A/C di setiap ruangan. Ruangan mushollanya juga besar dan bersih. Bagus sekali jika membawa anak-anak kesini. Dengan bekal makanan/minuman bawa dari rumah, insya Allah nyaman seharian berada di perpustakaan ini.
Alamat Kantor Perpustakaan Umum Kota Administrasi Jakarta Barat :
Jl. Tanjung Duren Barat No. 36 - Jakarta Barat (dekat Perumahan Grenvil), Telp.5664662.