Bpk. Drajat (ketiga dari kiri) bersama Tokoh Masyarakat |
Tanggal 17 Agustus 2012, hari Jumat sore sekitar pk.16.00 WIB hingga pk.18.30 WIB kemarin, telah diadakan Acara Tasyakuran HUT RI Ke-67 di halaman Kantor RW 06 Kelurahan Tanjung Duren Utara.
Bertepatan dengan tanggal 28 Ramadhan 1433 H, acara Tasyakuran sekaligus Buka Puasa Bersama Warga dan Tokoh Masyarakat di lingkungan RW 06 Kelurahan Tanjung Duren Utara ini juga dimeriahkan oleh Marawis Remaja RW 06 TDU.